Indahnya Geologi

Indahnya Geologi

Minggu, 15 November 2009

Belajar Gitar (Simple tapi Efektif)

Bermain gitar memang sangat menyenangkan untuk mengisi waktu senggang, apalagi setelah sibuk bekerja atau kecapean belajar. Tentu saja statemen ini berlaku bagi para pembaca yang bisa bermain gitar.

Bagi yang belum bisa, berikut ada beberapa trik belajar gitar dalam waktu singkat. Ini triknya saja ya, bukan rincian cara-caranya.

Syarat pelajar:

* Mengerti ketukan musik (indikatornya biasanya kalo denger musik kita bisa gerak-gerakin tangan, kaki, dll. Kalo misalnya ngerasa masih kurang ngerti, tenang bisa dilatih, banyak-banyak aja dengerin n ikutin ketukannya).

* Tidak mudah menyerah. Biasanya awal-awal belajar, satu lagu misalnya, terasa susah sekali. Terus, jangan sampai menyerah, karena semua orang mengalami fase ini. Dan yang berhasil bisa adalah orang yang terus berlatih.

* Rela tangan (ujung jari) sedikit sakit, coz pada awal bermain hal ini sangat sering
terjadi. Tapi nanti lama-lama ujung-ujung jarinya jadi kebal sendiri.

* Punya gitar (ndak terlalu wajib coz bisa pinjem temen), tapi kalau punya sendiri, belajarnya bisa lebih efektif. Gak perlu yang mahal untuk belajar.

* jangan lupa doa

Berlatih gitar sangat mudah jika menggunakan gitar elektrik, karena kendala pemula adalah tidak bunyinya gitar saat "kunci" di tekan bunyinya klutuk klutuk klutuk, hehehe. Ini sangat wajar, biasanya karena penekanan tidak terlalu kuat, atau tidak pas pad kolom antara fret. Tapi pada gitar listrik hal ini lebih mudah, karena dengan sedikit sentuhan, suara sudah terdengar jernih.

Berlatih gitar, agar tidak membosankan sebaiknya dengan berlatih sebuah lagu atau beberapa lagu yang "ringan". misalnya dapat dilihat pada majalah-majalah lagu dengan kunci gitar, atau bisa didownload.

Selamat Mencoba...